Apa sih yang dilakukan orang di Internet?
Ini namanya mengamati perilaku orang online.
Dengan mengamati perilaku mereka maka kita bisa mempelajari mereka dan bertindak sesuai dengan apa yang mereka sukai. :)
Pandai kan?
Jika mau menjual kepada orang eskimo, yah kita mesti belajar sukanya mereka apa. Masakan jualan ke mereka es krim, jelas aja mereka nggak suka, karena disana sudah dingin.
Nah ini merupakan tehnik marketing yang dasar banget. Juali orang apa yang mereka suka dan inginkan.
Lagipula kita di Internet ini adalah untuk berjualan. Jika... mau menghasilkan banyak uang.
Ini TIGA hal yang paling banyak orang lakukan di Internet:
1. Mereka mencari informasi.
Mereka browsing, searching. Hayo ngaku... anda juga kan? :)cari informasi apa aja? macam-macam. Bisa resep awet muda, bagaimana membesarkan anak yang cerdas, bagaimana mencari uang, bagaimana berinvestasi yang aman dlsbnya.
Itu yang terbanyak orang lakukan.
2. Mereka berkomunikasi.
Cek email, friendster, chatting, telponan pokoknya internet adalah sarana komunikasi yang AMPUH.
3. Mereka mencari hiburan.
Nonton Video di Youtube, Pacar-pacaran di friendster, menghilangkan suntuk dengan membaca blog, cari-cari gambar, dlsbnya.
Nah cuma itu saja yang orang lakukan. Tentu saja perilaku pertama menjadikan kita bisa menghasilkan banyak sekali uang. Yaitu dengan menyediakan informasi yang mereka CARI.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar